Model penomoran / identitas pengguna IMS diilustrasikan pada gambar berikut :
Pengguna IMS harus memiliki Private User Identity, identitas pribadi diterapkan
oleh operator home network, dan digunakan, misalnya untuk tujuan pendaftaran,
otorisasi, administrasi, dan akuntansi. Identitas ini harus dalam bentuk format Network Access Identifier (NAI) yaitu username@namadomain (Contoh:
+861012345678@ims.bj.huawei.com). Hal ini kemungkinan untuk representasi dari
IMSI yang terdapat dalam NAI untuk identitas pribadi. Beberapa karakteristik dari Private User Identitiy sebagai berikut :
- Private User Identitiy merupakan identitas global yang unik dan diterapkan oleh operator home network.
- Private User Identitiy digunakan untuk mengidentifikasi informasi pengguna yang disimpan dalam HSS.
- Private User Identitiy mengidentifikasi langganan (kemampuan layanan) bukan pengguna.
- Private User Identitiy harus berisi semua permintaan pendaftaran dari device pengguna hingga operator home network.
- Private User Identitiy harus secara permanen dialokasikan kepada seorang pengguna, dan berlaku untuk jangka waktu langganan pengguna dengan operator home network.
- Private User Identitiy tidak digunakan untuk routing dari SIP messages.
- Private User Identitiy diotentikasi hanya selama pendaftaran pengguuna (termasuk re-registrasi dan deregistrasi).
- Private User Identitiy dapat berada dalam charging records berdasarkan kebijakan operator.
- Jika UICC tidak berisi aplikasi ISIM, maka Private User Identitiy harus berasal dari IMSI yang terdapat dalam USIM, yang memungkinkan untuk secara unik mengidentifikasi pengguna dalam operator jaringan 3GPP.
# Public User Identitiyharus dalam bentuk format SIP URL atau format “tel:”-
URL.
- telURL digunakan untuk mengidentifikasi nomor telepon.tel URL mengadopsi format E.164 dan dimulai dengan “tel:”.Format untuk nomor telepon tetap sesuai dengan RFC3966. Contoh: tel: +861012345678. (Catatan :Dalam format nomor global, awalan “+” digunakan sebelum kode negara).
- SIP URL digunakan untuk mengkonfirmasi identitas device pelanggan SIP ketika pelanggan mengakses jaringan IMS.Ketika seorang pelanggan melakukan panggilan ke pelanggan lain yang bernomor dalam format E.164, server pemetaan nomor E.164 (ENUM) akanmengubah nomorformat E.164 menjadi SIP URL yang dapat dialihkan melalui SIP. SIP URL dimulai dengan “sip:” dan formatnya sesuai dengan RFC3261 dan RFC2396. Contoh: sip: +861012345678 @ ims.bj.huawei.com.
# Public User Identitiy harus didaftarkan baik secara eksplisit maupun implicit
sebelum identitas dapat digunakan.
# Public User Identitiy tidak diotentikasi oleh jaringan selama pendaftaran.
# Public User Identitiy dapat digunakan untuk mengidentifikasi informasi
pengguna tersebut dalam HSS.
# Aplikasi ISIM harus secara aman menyimpan setidaknya satu Public User Identitiy (sehingga tidak akan mungkin bagi pengguna untuk memodifikasi Public User Identitiy).
Public User Identities memiliki Service Profile IMS yang merupakan kumpulan
dari layanan dan data pengguna yang terkait. Setiap Public user identity dikaitkan
dengan satu dan hanya satu service profile. Setiap service profiledapatdikaitkan dengan
satu atau lebih Public user identities.
No comments:
Post a Comment